Revlon Colorburst Lipgloss


Di post kali ini akan meriview kosmetik yang saya dapatkan dari kuis, bukan giveaway yah tapi hadiah kuis #RevlonChallenge. Tanggal 20 April 2012 saya iseng ikut kuis Revlon di twitter, caranya gampang banget. Kamu hanya perlu buat  dua status di twitter mengenai pengalaman kamu memakan lipstik Revlon. 


Karena saya pengguna produk Revlon ga ada salahnya dong kalau ikutan juga, yah siapa tau rejeki. hohooo
Saya bahkan membuat status untuk ikut kuis Revlon setengah jam sebelum kuis di tutup, hanya membuat berdasarkan pengalaman dan ga berpikir "gue harus menang". 
Pengumuman pemenangnya diumumkan malam itu juga melalui DM (direct message) tapi saya baru tahu melalui status Revlon yang menyatakan saya salah satu pemenangnya.



Gambar diatas adalah status Revlon yang menyatakan saya salah satu pemenang #RevlonChallenge, rasanya senang seketika dapat lipstik gratisan dari Revlon. hahahaa
Sebelumnya Revlon memberi kesempatan agar saya mengambil hadiahnya langsung disalah satu kantor Revlon daerah Jakarta Pusat tapi karena kondisi kosan saya yang jauh (Jatinangor-Sumedang) akhirnya pihak Revlon memberikan kesempatan untuk saya mengambil hadiah di BIP Bandung :D *senangnya*
Hadiahnya ga banyak, hanya 1 item tapi karena gratisan dan saya banci make up ga akan saya sia-siakan. hahaaa XD
Revlon Colorburst Lipgloss, ini dia hadiahnya :

Revlon Colorburst (difoto luar ruangan) warnanya cantik :)

difoto dalam ruangan, warnanya jadi lebih orange aslinya merah seperti foto diatas
Ketika tukar hadiah di BIP, mba SPG Revlonnya ramah banget, belum pernah saya ketemu sama spg yang ramah seperti itu. Dia menyapa dan menanyakan nama saya, padahal saya belum cerita kalau saya mau ambil hadiah. Saya bilang mau ambil hadiah dan ternyata dia sudah nunggu saya dari beberapa hari yang lalu.
*kasian deh mbanya, peace*

Langsung deh saya ditanya mau pilih warna apa lipglossnya? karena saya selalu pakai Revlon Lustrous (240) jadi saya minta tolong sama spgnya agar dipilihkan warna yang cocok jika digabungkan. Saya ingin lipgloss ini bisa dipakai bersamaan dengan Revlon Lustrous (240), dipilihkan warna strawberry fraise (006) sama mba spgnya. Spg nya bilang, warna lisptiknya akan jadi warna merah kalau digabungkan (Lustrous 240 + strawberry fraise 006).


Tekstur lipstiknya lembut, ada gliter tapi tidak terlihat mencolok di mata. Menurut saya warnanya seperti merah pepaya *menurut saya lohhh :D* bukan strawberry seperti namanya. Sukanya lagi warna lipgloss ini mampu menutupi kehitaman di bibir saya.
O iya, lipgloss ini lengket saat digunakan tapi setelah beberapa menit kemudian , engket di bibir akan hilang dan bibir akan terasa lebih lembab. Dalam ruangan berAC, lipgloss ini mampu melembabkan bibir saya selama 2 jam. Jangan dipakai makan yah, sudah pasti hilang lipglossnya karena memang basic lipgloss bukan eatingproff. *haduh, bahasa baru apalagi ini* ahahaaa....

Isinya 5,9 ml
Kemasannya kokoh, ramping dan tidak memakan tempat. Kuas aplikatornya juga lembut secara keseluruhan untuk kemasan saya suka karena simple namun tidak murahan. Harganya berkisar 60 rb an, saya sudah lupa. Bisa ditanyakan ke Fb Revlonnya langsung :))

atas : tidak pakai apapun, bawah : pakai lipgloss

Gambar diatas adalah contoh bibir saya sebelum dan sesudah menggunakan lipgloss. Kalau melihat gambar warna lipglossnya tidak begitu 'keluar' tapi sebenarnya berwarna merah muda. 
Jika saat pakai lipglossingin hasil yang natural dan tidak terkesan seperti habis makan gorengan, saya sarankan memakainya mulai dari tengah bibir kemudian baru ratakan kepinggiran bibir.
Lipgloss ini cocok dipakai untuk keseharian, saya menggunakan lipgloss ini hampir setiap hari. Sebelum mengulas lipgloss biasanya saya pakai liptint berwarna orange di tengah bibir agar bibir saya terlihat lebih sehat ceria *eeaaaa*
Akhir kata, Terimakasih untuk Revlon atas hadiah yang mungil ini. Sering-sering kasih hadiah yah...
*cinta gratisan, teteuupppp!* hahaaa

Ada yang pernah mencoba? punya pengalaman lain saat memakai lipgloss ini? 
bebas 'curhat' di kotak komentar :D


Terimakasih telah main ke blog saya, jika kamu ingin membaca post berikutnya silahkan follow blog ini ^^
-Sampai berjumpa di post selanjutnya- 
~ Kindi ~



NB: 
*Sesekali Revlon adakan kuis seperti yang saya ikuti kemarin, kamu juga bisa ikutan, coba saja follow twitternya disini @REVLONid  atau like page Facebooknya disini  RevlonID
*apapun yang ditulis diatas bukan karena promosi atau apapun, ini nyata karena saya suka dengan produk ini :)

Comments

  1. congrats dear ^^ wah asiknya.. dl aku jg pernah menang lip gloss nya tp dpt wrn yg tua gt.. T_T ga cocok di aku..huhu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Thanks Xiao Vee...
      sayang banget yah, padahal kualitas lipglossnya lumayan oke.
      Semangat, semoga nanti menang lagi hadiah dari Revlon :))

      Delete

Post a Comment

Popular Posts