Maybelline The Hypercurl Volum Express


Hai Cantik...

Setelah sekian bulan saya ngeblog baru kali ini memberanikan diri untuk ngepost tentang maskara. Kendalanya adalah foto, susah kalau ga ada kamera dengan hasil yang jernih untuk membuktikan maskara itu bekerja dibulu mata saya. Akhirnya setelah coba jeprat-jepret atas bawah kiri-kanan, gambarnya lumayanlah buat dimasukkin ke postingan ini. *udahan Kin curhatnya, buruan ngepost* XD

Dipost ini saya akan meriview salah satu produk maskara dari Maybelline. Saya yakin pasti banyak yang mengenal produk ini. Iklannya wara-wiri di televisi dan counternya ada dimana-mana. Nah langsung saja ini dia produknya.....

Maybelline Hypercurl Volume Express
Maskara pertama yang saya coba adalah produk Oriflame tapi setelah dua tahun setia saya putuskan mencoba ke merk lain. Nah, pas jalan-jalan ke Guardian ada promo beli satu tambah seribu dapat 1 produk lagi karena murah saya langsung beli, sekalian mau coba merk baru. Dan akhirnya saya jatuh cinta sama maskara ini, setelah setahun pakai saya sudah beli hampir enam kali. Boros memang tapi karena saya berpikir masa pemakaian maskara hanya 3 bulan, habis atau tidak saya ganti dengan maskara yang baru.

Posisi setelah dibuka tutupnya
Kemasan maskara ini gendut dan bantet, ahahaa. tapi saya tetap syuuukkaaaa koq. Ada loh maskara yang bentuknya panjang sehingga kita harus bersusah payah memompa sikatnya agar terkena cairan maskara yang terdapat pada dasar botol *menurut saya bentuknya yang bantet memudahkan kita saat memompa sikat maskara ke dasar botol*. Tutupnya rapet jadi aman deh kalau ditaruh di tas kosmetik kamu.

Sikat Maybelline Hypercurl Volum Express
Hal yang utama dari maskara adalah sikatnya dan ketahanan cairan maskara yang menempel di bulu mata. Sikat maskara ini bentuknya sama seperti sikat botol bayi. Melingkar dari atas sampai bawah bedanya bulu sikat agak melengkung. Pakaikan daerah yang cekung (kedalam) terlebih dahulu kebulu mata lalu kemudian gunakan daerah cembung untuk menyempurnakannya. Oh yah, cara pemakainnya zigzag dan mulai dari bagian dalam mata. Saya sarankankan saat pemakaian kuas jangan terlalu dekat dengan bola mata karena ada semacam zat dalam maskara ini yang bikin mata kita perih. Untuk kamu yang punya mata sensitif harus pintar-pintar menyiasati saat pemakaian maskara ini yah. Berikut adalah gambar mata saya ketika sebelum dan sesudah menggunakan maskara Maybelline HVE. Cekidot! ....

Lihat dari atas sampai bawah
Hasilnya saya suka karena tampak alami, bulu mata saya tampak tebal dan lentik bukannya memanjang yah... karena ada tipe lain yang khusus dikeluarkan oleh Maybelline dengan keunggulan memanjangkan. Maskara ini juga tidak mudah menggumpal, cocok deh buat kamu yang baru belajar pakai maskara.

foto atas : tampak samping,  Foto bawah : tampak bawah

Foto ini adalah pose mata saya dari samping hingga bawah mata, hasilnya ga lebay. Lebih suka maskara yang menebalkan dari pada memanjangkan karena dapat membuat mata lebih terlihat natural. Kalau saya ingin bulu mata terlihat eksis langsung saja pasang bulu mata palsu. Ga repot, langsung tempel hasilnya lebih terlihat.

*Tips : Saya menyarankan agar menggunakan maskara waterproof  hanya 3 hari dalam seminggu, selebihnya usahakan menggunakan maskara biasa agar bulu mata tidak kaku terus menerus dalam keseharian. Bersihkan bulu mata dengar benar agar tidak terjadi iritasi pada mata. Selamat mencoba :))

Nilainya : 8 dari 10
Kelebihan : 
- Harganya terjangkau, hanya Rp59.000.00
- Mudah ditemukan bukan hanya di counter resmi saja tapi di warung franchise juga ada.
- Ga mudah menggumpal.
- Terbukti waterproof.

Kekurangan :
- Cepat kering.
- Agak pedih dimata bila pemakaiannya dekat dengan bola mata.
- Sulit dibersihkan.
- Bulu mata akan rontok bila digunakan setiap hari.

Membeli lagi? Ya, saya membeli lagi dan akan mencoba tipe maskara yang lainnya dari Maybelline.
Rekomendasi? Iyap, yukkk dicoba pasti kamu tahu alasannya kenapa saya merekomendasikan.


Terimakasih telah main ke blog saya, jika kamu ingin membaca post berikutnya silahkan follow blog ini ^^
-Sampai berjumpa di post selanjutnya- 
~ Kindi ~


Comments

  1. waah aku beli cuma 50rb mbak.. hihihi :D
    tapi kok di eyelashes-ku menggumpal ya... hmm, apa aku yg salah pake? >< hihihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. wahhh, senangnya dapat yang murah..
      loh, koq bisa yah?
      coba pakainya dengan arah zigzag dari bagian dalam bulu mata :))

      Delete
  2. Eh Kindi, this is my fave mascara from maybelline, ahahaha..this is really works to hold my eyelashes' curls

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyahhh jeng Michelle. emang bagus nih maskara. ahahaa XD

      Delete

Post a Comment

Popular Posts