TWC Everlast Dual Action Cake Caring Colours


Holaaaaaa Cantika...

     Di review saya yang kedua akan membahas salah satu bedak padat produksi Caring Colours Martha Tilaar. Ada yang sudah pernah mencoba atau lagi penasaran dengan bedak ini?? yap yap yap.... mending langsung aja deh saya jelaskan. Everlast Dual Action Cake merupakan bedak padat khusus untuk wajah berminyak jadi untuk Cantika yang mempunyai kulit cenderung berminyak tidak perlu khawatir lagi karena bedak ini merupakan salah satu pilihan yang tepat. Saya sudah menggunakan bedak padat ini dari enam tahun lalu, gak tau kenapa rasanya nyaman dan cocok dengan kulit wajah saya. Hal yang membuat saya jatuh cinta sama produk ini karena bedak tidak mudah luntur setelah saya pakai sehari full, muka saya tetap tampak cerah. 

     Bedak ini merupakan bedak two way cake fungsi paduan bedak dan alas bedak, ada 4 warna yang ditawarkan yaitu Ivory Nude, Pink Silk, Sort Naturel dan Tan Beige. Saya sendiri pakai yang no 3 (Soft Natural) berwarna coklat tapi bila diaplikasikan ke wajah tidak gelap. Tekstur bedaknya lembut dan tidak menggumpal. Masa pemakaian bedak ini juga lumayan lama, kurang lebih empat tahun. Tidak perlu berpanjang lebar lagi karena saya yakin Cantika sudah mengetahui dasar-dasar dari bedak two wake cake...

Berikut gambar dari Everlast Dual Action Cake :

Tampak depan, berwarna pink violet dan mengkilat. cewek banget deh  :D 

Tampak belakang, agak kurang jelas karena saya foto dengan menggunakan hp..hehee

Naahhh.. ini bagian dalamnya. Besar (11cm x 7 cm)

Kiri : kacanya TOP bgt karena besar. hampir seluruh muka bisa kelihatan. Kanan: bedak & sponsnya tampak dekat

ini saya coba berikan yang sudah di aplikasikan ke wajah saya :

kiri: polos tidak memakai apapun ,terlihat sekali noda hitam di wajah saya :(
kanan: jrenggggg!! hasil dari penggunaan bb cream dan bedak everlast :)
     Two way cake everlast ini cocok dipadukan dengan pemakain bb cream everlast  karena memiliki fungsi yang sama, yaitu menyerap minyak di wajah sehingga make up cantika lebih tahan lama.
     Gimana Cantika? berniat mau mencoba. Kalau untuk penilaian aku kasih nilai 8 dari 10. 

Positif :
  1. MURAH! :D (sekitar 40 rb an)
  2. Terbukti menyerap minyak
  3. Banyak pilihan warnanya
  4. Tahan lama 
  5. Lembut dan tidak menggumpal
  6. Wajah tampak cerah
  7. Kacanya besar :P
Negatif :
  1. Cepat habis, saat pemakain kita harus apply beberapa kali agar terlihat hasilnya
  2. Menempel banget d wajah jadi agak susah dibersihkan
Purchase? Yes, I like it :D 
Recommended ? Yes



Terimakasih telah main-main ke blog saya dan jangan lupa untuk follow blog saya *kiss
<3 Sampai bertemu dipost selanjutnya <3
~ Kindi ~

Comments

  1. sis aku mau minta pendapatnya dong,
    wajahku berminyak dan banyak bekas jerawat yg mau aku tutupin,
    lebih baik aku beli bb cream (cc everlast / silkygirl), foundation (inez / mustika ratu), twc (pixy / inez / cc everlast), atau correcting cream inez ya??
    aku mau yg daya coveragenya full dan aman dipakai untuk makeup sehari-hari
    tolong sarannya ya sis, aku tunggu :)
    thx alot :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hallo Cici, perlu diinfokan saya meriview kosmetik berdasarkan make up yang sudah pernah saya coba sebelumnya. Bukan karena saya pernah sekolah make up atau saya seorang specialis dibidang kosmetik.
      Saya menjawab pertanyaan Cici berdasarkan pengalaman saya selama memakai kosmetik yahhh ^^
      Jika ingin coverage yang lebih baik pakailah foundation dari pada bb cream tapi saya tidak menyarankan foundation digunakan setiap hari karena memiliki kandungan yang berat, menutup pori-pori dan berefek breakout atau bahkan berjerawat bila wajah tidak dibersihkan dengan tuntas.
      Lebih baik memakai bb cream karena kandungannya ringan, untuk noda bekas jerawat bisa ditutupi dengan concealer.
      Saya pribadi menggunakan bb cream dan bedak tabur dalam keseharian. menurut saya itu sudah cukup, bila ada noda yang ingin ditutupi saya menggunakan concealer kemudian menggunakan twc.
      Untuk merk karena saya menggunakan brand dari caring colous selama bbrp tahun ini tentunya saya merekomendasikan brand ini tapi itu tidak bisa menjadi patokkan utama. Bila ternyata brand CC tidak cocok digunakan di kulit wajah Cici karena kulit wajah setiap orang berbeda-beda walau jenis kulitnya sama (mis. sama-sama memiliki wajah berminyak)
      yang utama pilihlah produk berdasarkan jenis kulit wajah Cici, agar aman saat digunakan. Bukan dari merknya.
      Semoga membantu :))

      Delete
  2. wah, kykny recomended bgt bedakny, y..
    blh ni dibeli, wjahku jg berminyak bgt.. tapi bedakny bikin jerawatan g, ka?

    btw, ka.. produk2 caring colours it g bisa mudah dtemuin kyk d alfamart ato indomaret, y? harus k counterny lgsgkah?
    d mall2 dket rumhku g ad counter martha tilaar ato caring colours soalny.. :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hallo Clown, memang produk Caring belum ada rasanya di Indo/Alfamart.
      Sekali lagi, maaf. saya tidak bisa menjawab pertanyaanmu.
      Saya menulis review ini berdasarkan pengalaman selama memakai, bisa disadari bahwa kulit wajah setiap orang berbeda-beda. Di saya cocok mungkin di kulit wajah orang lain bisa sebaliknya.

      Delete
    2. iy, gpp, ko ka..
      aku udh beli bedakny dgn nitip sama temen :)
      aku juga udh 2 hari ini pake dan hasil yg terjadi ternyata emg bagus banget.. rasany lebih bgus dari bedakku sbelumny..
      makasih bnyak atas reviewny, kaka.. saya keracunan pake bedakny stlh baca review kaka.. :D

      Delete
  3. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  4. Kayaknya klo warna soft natural itu terlalu gelap y

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts